Condensed Milk Cotton Cake
Condensed Milk Cotton Cake
by: @mitakhacaka
Bahan :
40gr butter (gak punya, jadi cuma pake margarine # blueband master)
60gr terigu
60gr SKM putih
4btr kuning telur
1/2sdt pasta vanilla
3btr putih telur
55gr gula pasir
75gr keju cheddar parut
Cara :
Panaskan margarine dengan api kecil sampai timbul gelembung kecil.
Masukkan terigu, aduk dengan whisk sampai rata.
Masukkan SKM, aduk lagi sampai rata.
Tuang ke dalam kuning telur, aduk rata dengan whisk. Sisihkan.
Kocok putih telur dengan gula pasir sampai mengembang.
Campurkan kocokan putih telur bertahap kedalam adonan pasta kutel sambil diaduk dengan spatula, lakukan hingga putih telur habis dan adonan homogen.
Masukkan sebagian keju parut, aduk asal rata.
Tuang ke loyang, taburi sisa keju parut, panggang dengan cara au bean marie suhu 160 dercel selama 45-60menit (sesuaikan kondisi oven dirumah).