EMPEK-EMPEK DOS


EMPEK-EMPEK DOS

Bahan Biang:
- 400 ml air
- 200 gr terigu
- 5 siung bawang putih dihaluskan
- Garam, gula, kaldu jamur secukupnya

Bahan empek-empek:
- 3 butir telur, kocok lepas
- 400 gr tepung sagu tani, saya pake tapioka cap pak tani

CARANYA:
- Bahan biang : dalam teflon campur terigu, bawang putih, garam, kaldu jamur, gula dan air. Aduk rata hingga tercampur. Masak diatas kompor, aduk terus sampai menggumpal. Diamkan sampai adonan menjadi hangat.
- Pindahkan biang yg sudah hangat kedalam baskom. Masukkan kocokan telur. Aduk rata.
- Masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit. Uleni hingga tercampur rata.
- Balurkan tangan dan talenan dgn tepung. Ambil secukupnya adonan. Bentuk silinder memanjang. Lakukan sampai semua adonan habis. Bisa jg dibentuk kapal selam dan diisi telur.
- Rebus dalam air mendidih hingga matang.
Sajikan
Selamat mencoba



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel