AYAM BAKAR MADU
AYAM BAKAR MADU
by @immakartika
Bahan:
1 Ekor Ayam (potong-potong)
2 cm Lengkuas (geprek)
2 cm Jahe (geprek)
1 sdm Air Asam Jawa
2 sdm Gula Merah (sisir)
Secukupnya Garam
1 Ltr Air Putih
Bumbu Halus:
12 bh Bawang Merah
6 siung Bawang Putih
1 sdt ketumbar
1 sdt Merica
2 cm Kunyit
2 Cabe Merah Keriting (sesuai selera, aku pake dikit supaya Evand bisa makan)
Bumbu Olesan:
1 siung Bawang Putih (cincang)
Margarin
Kecap Manis
Saos Tomat (sedikit aja)
Madu
Cara:
Tumis bumbu halus, lengkuas & jahe sampai harum. Masukkan ayam, aduk-aduk sebentar.
Tuang air putih, air asam jawa, gula merah & garam. Aduk rata, kemudian masak hingga air menyusut.
Setelah air menyusut koreksi rasa. Ayam siap dibakar.
Siapkan arang bakaran, kemudian bakar ayam sambil dibolak-balik & diolesi bumbu olesan secara berkala. Angkat.
Sajikan. Enak dimakan selagi hangat.